Sabtu, 02 November 2019

Profil dan Biodata Deddy Corbuzier Lengkap

Pada artikel IndoKeppo berikut ini akan memberitahukan informasi tentang profil dan biodata Deddy Corbuzier, serta perjalanan karirnya sebagai seorang mentalis yang telah pensiun. Melalui artikel biografi ini juga, IndoKeppo akan merangkum aktivitas Deddy Corbuzier yang beralih ke presenter dan YouTuber. Kalian ingin tahu bagaimana perjalanan karirnya lebih lengkap? ketahui informasinya di bawah ini, yuk!

Profil dan Biodata Deddy Corbuzier Lengkap


Mempunyai multitalenta, rasanya itulah kata yang tepat yang akan kamu pikirkan saat membaca profil dan biodata dari selebriti papan atas yaitu Deddy Corbuzier. Karena, sosoknya yang lebih suka disebut sebagai mentalis ketimbang pesulap ini ternyata bekerja sebagai seorang aktor, presenter dan Youtuber.

Sepanjang karirnya sebagai mentalis, ia sering berkontribusi dengan lahirnya pesulap-pesulap terkenal di Indonesia, mulai dari Demian Aditya hingga Denny Darko. Namanya juga pernah dicatat sebagai salah satu pesulap terbaik di dunia oleh Asosiasi Pesulap Internasional pada tahun 2010 lalu.

Sayangnya, Deddy telah mengakhiri aktivitasnya dalam bermain sulap pada tahun 2014. Deddy lebih berfokus pada program diet OCD (Obessive Corbuzier Diet) yang telah ditekuni, serta sempat disibukkan dengan aktivitas dunia perfilman.

Deddy juga pernah memproduksi sebuah film yang berjudul Triangle yang telah dirilis di channel YouTube miliknya. Tidak berapa lama kemudia, ia semakin aktif dalam mengunggah video-video di YouTube dan sempat mendapatkan julukan "Father of YouTube" di Indonesia karena konten-konten yang dihasilkannya.

Tidak hanya prestasi dan pencapaiannya, kehidupan pribadinya juga turut menjadi sorotan publik. Diantaranya adalah tentang perceraiannya dengan Kalina Oktarani, menjalin hubungan dengan Sabrina Chairunnisa, hingga masuknya Deddy menjadi seorang mualaf pada tahun 2019.

Semua informasi tersebut telah admin rangkum pada artikel profil dan biodata Deddy Corbuzier ini. Dengan kalian membaca artikel berikut, kamu pasti akan mengenal sosoknya lebih dekat dan mengetahui bagaimana biografi Deddy Corbuzier serta perjalanan karirnya secara lengkap. Selamat Membaca!

Biografi Masa Kecil Deddy Corbuzier


Profil dan Biodata Deddy Corbuzier Lengkap
Sumber : Instagram (mastercorbuzier)

Kamu pastinya tidak mungkin pernah membayangkan seperti apa biografi masa kecil Deddy Corbuzier. Mungkin kelihatanya segala kesuksesan yang berhasil didapatkannya sekarang ini bukanlah sesuatu yang instan, mengingat ia telah berjuang semenjak masih berusia belia.

Deddy Corbuzer pernah menceritakan tentang sekelumit profil dan biodata saat dirinya maish kecil kepada Atta Halilintar di YouTube. Ia telah menyebut kalau dirinya tidak berasal dari keluarga berada dan sudah merasakan hidup susah sejak kecil. Ayahnya yang bekerja sebagai sopir, sedangkan ibunya adalah seorang penjahit rumahan.

Deddy telah akui kalau kondisi ekonomi keluarganya di masa lalu sangatlah sulit. Sampai sulitnya, ia bercerita tentang semangkuk bakso yang harus dibagikan bertiga kepada saudara-saudaranya. "Keluarga gue agak sulit. Beli bakso satu untuk dibagi ketiga anaknya," Katanya.

Bukan hanya itu saja, pada saat masih kecil, Deddy juga mengidap penyakit disleksia. Kondisi tersebut membuatnya kesulitan untuk mengolah kata dan sering lupa. Deddy bahkan pernah tidak naik kelas pada saat duduk di bangku SD. "Saya tidak naik kelas, tetapi ayah saya tidak memarahi saya," kata Deddy dalam sebuah wawancara dengan Tempo tahun 2012.

Penyakit disleksia yang diidapnya baru diketahui pada saat ia duduk di bangku SMA. Hal tersebutlah yang membuatnya untuk memutuskan kuliahnya di Jurusan Psikologi, agar ia mampu melakukan terapi pada diri sendiri. "Saya ingin menerapi diri sendiri. Saya ini kurang perhatian dan seperti antisosial," katanya pada kesempatan yang sama.

Perjalanan Karir


Profil dan Biodata Deddy Corbuzier Lengkap
Sumber : Instagram (mastercorbuzier)

Setiap orang pastinya melewati proses yang berbeda-beda untuk bisa mendapatkan kesuksesan. Pada artikel biografi kali ini, kamu akan mengetahui bagaimana perjalanan hidup Deddy Corbuzier yang memulai karirnya sebagai pesulap kecil hingga bisa mendapatkan penghargaan dari Asosiasi Pesulap Internasional.

1. Awal Mula Menjadi Pesulap

Deddy Corbuzier sendiri bercita-cita menjadi seorang pesulap karena ia sering menyaksikan aksi Mark Wilson di televisi. Karena Deddy sangat kagum kepada pesulap yang berasal dari Amerika tersebut, ia bahkan belajar trik-trik sederhana semenjak ia masih duduk di bangku sekolah dasar.

Saat ia berusia 12 tahun, Deddy sudah bisa mendapatkan kesempatan tampil pada sebuah pertunjukan sulap di Dunia Fantasi, Ancol. Ia tidak pernah mengubur mimpinya tersebut dan terus mempelajari sulap hingga sampai di bangku kuliah.

Baca Juga : PROFIL DAN BIODATA ANJI MANJI

2. Nama 'Corbuzier' Berasal

Corbuzier bukan berasal dari profil dan biodata asli Deddy, tetapi hanya nama panggung. Walaupun seperti itu, pemilik nama asli Deddy Cahyadi ini, nama Corbuzier banyak menyimpan kenangan tentang mantan yang tidak bisa dihapus begitu saja dari hidupnya.

Nama tersebut diberikan oleh mantan kekasihnya Deddy pada zaman SMA hingga ia kuliah, yaitu Cathy. Sosok wanita yang juga merupakan partner Deddy pada saat ia bermain sulap itu merasa namanya kurang terkenal. Alhasil, ia menyarankan agar Deddy memakai nama panggungnya.

Cathy akhirnya mengusulkan sebuah nama yang terinspirasi dari seorang arsitek asal Prancis, Le Corbusier. Siapa yang sangka, nama tersebut kini masih dipertahankan oleh Deddy walaupun hubungannya dengan Cathy sudah lama berakhir.

"Sebenernya nama asli gue itu Deddy Cahyadi Sunjoyo. Nama itu kayanya gk bisa terkenal lah," katanya pada saat menjadi bintang tamu untuk konten YouTube Boy William pada tahun 2019 lalu. "Kami melakukan pertunjukan bareng, dan kita harus membuat kartu nama pada saat itu. Karena dia sekolahnya arsitek, dia memilik nama salah satu seorang arsitek, Le Corbusier."

3. Karirnya Sebagai Pesulap

Biografi Deddy Corbuzier sering kali diambil berdasarkan berbagai hasil pada wawancara saat ia mengucapkan masa lalunya. Sebenarnya, pada saat Deddy mengawali karirnya menjadi seorang pesulap, ia pernah tampil di panggung-panggung pertunjukan kecil dan hanya menerima bayaran sebesar Rp50 ribu.

Deddy sempat bermain sulap dari panggung ke panggung, pria yang berkelahiran 1976 ini mulai mendapatkan job tampil di sebuah hotel-hotel di Ibu Kota. Barulah pada tahun 1998, Deddy memasuki dunia televisi dan dipercaya menjadi bintang tamu di berbagai program.

Setelah bertahun-tahun menjadi seorang bintang tamu, namanya akhirnya mulai dikenal luas hingga sampai tahun 2009, Deddy memberanikan diri untuk melakukan kontes mencari pesulap-pesulap andal yang dinamakan The Master. Pada tahun yang sama, program The Master akhirnya tayang perdana di RCTI.

Pentas The Master bisa dikatakan cukup populer selama penayangan pada saat itu. Pihak RCTI bahkan membuka kembali audisi sampai kompetisi tersebut berlangsung selama 5 season, mulai dari tahun 2009-2012. Beberapa nama pesulap yang ngetop lulusan pentas ini antara lain Joe Sandy, Limbad, dan Denny Darko.

Dari banyaknya aksi dan kontribusi pada bidang ini, Deddy Corbuzier juga pernah mendapatkan penghargaan dari Merlin Awards yang digagas Asosiasi Pesulap Internasional. Deddy juga dianugerahi penghargaan sebagai Mentalist of the Year pada tahun 2010.

"Hal tersebut merupakan sebuah kebangaan untuk saya pribadi dan Indonesia. Sebelumnya, piala ini sempat diberikan kepada David Copperfield. Semoga piala ini bisa menjadi inspirasi kepada semua orang. Piala ini saya pesembahkan untuk ayah saya yang sudah tiada," Deddy Corbuzier berkata seperti yang dilansir oleh Okezone.

Biografi terbarunya pada tahun 2019 telah menyebutkan kalau Deddy Corbuzier kembali terlibat pada acara sulap. Ia telah menjadi pembawa acara Magicomic Show yang memberikan atraksi-atraksi sulap dan komedi.

4. Pensiun dari Dunia Sulap

Namanya semakin dikenal dan sudah mengantongi penghargaan dari Internasional, karir Deddy Corbuzier bisa dikatakan sedang berada di puncak kesuksesaan. Sayangnya, pada saat ia sedang berjaya, ia malah memutuskan untuk pensiun.

Sekitar tahun 2013, aktivitasnya bermain sulap mulai berkurang. Ia membuka program diet OCD yang menggabungkan teknik Intermittent Fasting atau puasa dengan latihan disik dan beban HIIT (High Intensity Interval Training).

Selain berfokus pada OCD, ada juga sejumlah hal yang membuatnya untuk mempertimbangkan kalau ia benar-benar ingin berhenti untuk bermain sulap. Contohnya adalah agar ia bisa lebih banyak menghabiskan waktu bersama putranya yang bernama Azkanio Nikola Corbuzier. Deddy yang berhenti, aktivitasnya di luar kota mulai berkurang sehingga ia bisa menemani Azka di rumah.

Alasan yang lainnya adalah karena menurut Deddy, pesulap Indonesia tidak memiliki harapan untuk maju dan berkembang. "Tidak ada harapan untuk pesulap Indonesia. Salah satu alasannya saya berhenti bermain sulap yah karena itu," katanya pada sebuah video yang diunggahnya di channel YouTube tahun 2017.

Deddy juga sempat menceritakan kalau pengalamannya di The Master, dimana dirinya dan para peserta sempat di ledek. Bahkan, banyak pihak yang beranggapan kalau ada peserta yang membayar Deddy demi bisa memenangkan kompetisi.

"Ada yang masuk dan ada yang tidak. Ketika tidak masuk, dibilang yang masuk bayar saya. Ketika kalah dibilang yang menang bayar saya," kata Deddy. "Dibilang kalau saya membuat itu untuk diri saya sendiri."

5. Menjadi Pembawa Acara

Pada artikel profil dan biodata ini juga tidak bisa dipisahkan dari perjalanan karir Deddy Corbuzier sebagai seorang presenter. Deddy mulai dipercaya untuk memimpin sebuah acara yang berjudul Hitam Putih pada 10 Desember 2010.

Pada masa awal penayangan, pria yang berkelahiran Jakarta ini menyelipkan aksi-aksi sulap pada salah satu segmen. Tetapi, karena berhentinya Deddy bermain sulap, Hitam Putih lebih berfokus pada tanya jawab dengan bintang tamu karena sesuai tema yang dibawanya di setiap episode.

Pada 16 Januari 2014, Deddy juga sempat mengumumkan kalau program Hitam Putih resmi berakhir. Tetpai, atas permintaan pemirsa, program tersebut mulai ditayangkan kembali pada tanggal 3 Februari 2014.

Selama Deddy membawakan acara, selebriti yang tidak memiliki rambut ini sering didampingi oleh wanita-wanita cantik sebagai co-host. Beberapa aktris yang pernah menjadi co-host adalah Okky Lukman, Nycta Gina, Amanda Zevanya, Acha Sinaga, Chika Jessica, dan Fanny Ghassani (sejak 2019).

6. Memproduksi Film Pergelutan Triangle

Pada tahun 2015, Deddy memproduksi film pendek yang diberi judul Triangle. Pada film yang berupa trilogi ini masing-masing dirilis dengan judul The Red Side (2015), The Golden Side (2015), dan The Dark Side (2016).

Film yang bergenre action ini dibintanginya bersama Chika Jessica dan Volland Humonggio sebagai peran utamanya. Pada filmnya tersebut menceritakan tentang seorang pembunuh profesional (diperankan oleh Deddy) yang jatuh cinta kepada seorang wanita (Chika) yang merupakan adik dari targetnya (Volland).

Film pendek yang dirilis via YouTube ini direkam hanya menggunakan Smartphone. Walaupun seperti itu, kualitas gambar yang dihasilkan tidak kalah dengan film-film yang direkam dengan menggunakan kamera milik para sinematografer profesional.

Hal yang membuatnya menarik, katanya para pemain pada film tersebut tidak dibayar. Karena, pemain yang terlibat pada film tersebut sebagian besar merupakan sahabat-sahabat Deddy sendiri, seperti Indro Warkop, Sarah Sechan, Olla Ramlan, dan Sandra Dewi.

Lebih dari itu saja, sejumlah adegan pertarungan yang dilakukan para pemain secara reflek dan tanpa koreografi. Tim produksi juga menggunakan properti yang semuanya asli, dan tidak ada efek-efek khusus yang diterapkan pada film tersebut.

7. Berpindah Profesi Menjadi YouTuber

Setelah ngetop menjadi mentalis, aktor, dan presenter, Deddy Corbuzier mencoba platform digital dengan menjadi seorang YouTuber. Melalui channel-nya, pria yang mendapatkan julukan "Father of YouTube" menyapa para penontonnya dengan sebutan "Smart People".

Untuk konten videonya, Deddy sering kali memberikan video yang membahas tentang isu-isu aktual dari dunia hiburan sampai membahas politik. Hingga pada pertengahan 2019, channel-nya telah di subscribe lebih dari 5,5 juta orang.

Kehidupan Pribadi


Sumber : Instagram (mastercorbuzier)

1. Rumah Tangga dan Percintaan

Pada artikel profil dan biodata ini mungkin rasanya kurang lengkap jika tidak membahas tentang kehidupan pribadi Deddy Corbuzier. Oleh karena itu, IndoKeppo akan memberikan kamu informasi tentang rumah tangga Deddy dengan Kalina Oktarani yang berjalan selama kurang lebih 8 tahun.

Deddy dan Kalina menikah pada 25 Februari 2005. Setahun kemudian, keduanya telah dikaruniai seorang anak laki-laki yang diberi nama Azkanio Nikola Corbuzier. Rumah Tangga mereka jarang sekali menimpa isu-isu miring.

Akan tetapi, pada tahun 2012, kabar perceraian mereka berdua mulai terdengar. Keduanya tidak memberitahukan alasan perceraian mereka hingga ke pengadilan resmi yang menyatakan kalau keduanya bercerai pada 31 Januari 2013.

Setelah keduanya berpisah, putra dari pasangan Omar Sundjojo dan Heniwaty tersebut masih tetap terjaga hubungan baik dengan mantan istri. Mereka sepakat untuk mengasuh Azka bersama-sama walaupun sudah tidak tinggal satu rumah.

Sekitar tahun 2015, Deddy Corbuzier dekat dengan artis yang bernama Chika Jessica pada saat itu yang menjadi co-host dalam sebuah acara Hitam Putih yang dipandunya. Bahkan, waktu itu sempat beredar gosip kalau keduanya akan menikah. Akan tetapi, rencana tersebut batal kalau Chika meminta Deddy untuk melarang Kalina menemui Azka.

Pada pertengahan tahun 2019. Deddy juga pernah diberitakan menjalin kasih dengan mantan finalis Puteri Indonesia 2011, Sabrina Chairunnisa. Keduanya bahkan sudah bertunangan pada akhir tahun 2019. Berbeda dengan Chika, Sabrina terlihat lebih akrab bersama Kalina dan sering tampil berdua di berbagai kesempatan.

2. Menjadi Seorang Mualaf

Pada tahun 2019, Deddy Corbuzier mengejutkan banyak orang karena ia menjadi seorang Mualaf. Ia mengucapkan kalimat syahadat yang dibimbing oleh Gus Miftah di Pesantren Ora Aji, Sleman, Yogyakarta, pada tanggal 21 Juni 2019.

Tersangkut hal tersebut, Deddy sempat diduga masuk Islam karena hanya ingin menikahi Sabrina. Tetapi ia membantah karena alasannya memeluk agama Islam dikarenakan hanya karena seorang wanita. Menurutnya, tidak ada seorangpun yang bisa memaksanya untuk bisa memeluk agama Islam.

"Saya masuk agama Islam tidak ada yang menyuruh saya, tidak ada yang memaksa, dan tidak karena suatu tujuan apa pun itu," terangnya kepada awal media. "Banyak yang bertanya, apa karena mau menikah dan sebagainya. Tidak lah, ya. Saya pindah agam tidak karena wanita juga. Saya pindah karena Hidayah."

Diketahui kalau Deddy cukup lama mempelajari Islam. Terlebih, sahabat-sahabatnya juga banyak yang menganut agama muslim. Ia memperdalam agama Islam dari membaca buku dan menjalin komunikasi dengan sejumlah tokoh agama, salah satunya yang dianggap sebagai sahabatnya adalah Gus Miftah.

Kontroversi


1. Diprotes Karena Candaan dengan Keluarga Korban Kecelakaan Bintaro

Karir Deddy sebagai seorang presenter ternyata tidak selalu berjalan mulus. Ia juga pernah mendapatkan protes dari penonton Hitam Putih saat bercanda soal kematian dengan bintang tamu yang merupakan keluarga korban kecelakaan truk tangki BBM di Bintaro.

Pada episode 10 Desember 2013, Hitam Putih mendatangkan Suroyo, paman dari seorang korban kecelakaan maut kereta api versus truk BBM. Pada saat itu, Suroyo menerangkan tentang kematian yang bisa menghampiri manusia kapan saja.

"Karena semua pasti akan kembali kepada kehadirat-nya. Mungkin minggu depan Mas-Mas (merujuk kepada penonton) bisa juga dipanggil, mungkin lusa saya dipanggil, besok Mas Deddy bisa dipanggil," tutur Suroyo. "Artinya kita semua tidak tahu. Mudah-mudahan kita bisa minta grasi pada Tuhan Yang Maha Esa agar kita masih bisa diperpanjang (umurnya)."

Menyimak hal tersebut, Deddy mengatakan, "Ya benar, benar siapapun tidak ada yang tahu. Tetapi kalau bapak mau duluan, silahkan." Ucapan tersebut yang dianggap kurang tepat disampaikan kepada seseorang yang masih sedang berduka saat setelah kehilangan anggota keluarganya.

Tidak butuh waktu yang lama, pada episode berikutnya pada tanggal 11 Desember 2013, Deddy menyampaikan permintaan maaf. Ia menjelaskan kalau dirinya tidak bermaksud untuk menyakiti atau menghina pihak mana pun.

"Sebelum saya menyudahi acara ini, saya ingin melakukan klarifikasi dulu kalau kemarin dan sampai hari ini banyak sekali berita yang tersebar di sosial media yang tidak tahu darimana asalnya, yang mengatakan kalau episode saya kemarin itu, kata-katanya sedikit melenceng dan menghina ataupun menyepelekan keluarga korban kereta api," ucapnya. "Saya ingin meluruskan kalau tidak ada maksud seperti itu, saya juga tidak ada maksud menghina."

2. Hubungan dengan Chika Jessica

Sebelumnya, pada artikel biografi ini sempat menceritakan tentang hubungan Deddy Corbuzier dengan Chika Jessica. Kalau kedekatan keduanya yang semula karena pekerjaan menjadi lebih dari sekedar teman.

Publik yang curiga dengan hubungan keduanya semakin besar setelah mengetahui film Triangle. Karena, pada film tersebut terdapat adegan mesra antara Deddy dan Chika. Siapa yang menyangka, kemesraan tersebut terlihat juga di kehidupan nyata.

Tetapi, hubungan mereka tidak terlihat mesra lagi setelah Deddy memberikan pernyataan tetang dirinya tidak akan menikah dengan orang yang melarang mantan istrinya bertemu dengan Azka. Setelah sempat berselisih, Kalina akhirnya ikut angkat bicara. Ia menuliskan surat terbuka melalui Instagram dan menyebutkan kalau Jessica pernah meminta Deddy melarang dirinya untuk bertemu dengan Azka.

"Deddy dan saya tidak akan pernah membiarkan Azka merasakan apa yang kita rasakan dulu, Chika. Saya dan Deddy juga tidak ada hubungan apapun kecuali persaudaraan. Saya mengagumi Deddy selayaknya saya bangga memiliki seorang kakak seperti Deddy Corbuzier," demikianlah caption dari penggalan surat Kalina. "Kami mau anak kamu tidak kehilangan kasih sayang orang tuanya, Chika."

3. Bertengkar dengan Mario Teguh

Mario Teguh pernah melaporkan Deddy Corbuzier ke pihak yang berwajib atas tuduhan pencemaran nama baik. Pihaknya juga melontarkan somasi kepada Deddy karena keberatan dengan tayangan Hitam Putih pada episode 7 September 2016 yang menampilkan wawancara bersama Ario Kiswinar.

Mario Teguh menilai kalau tampilan di program tersebut memicu terjadinya konflik keluarga yang selama puluhan tahun tidak diketahui. Sedangkan dimata Deddy, persoalannya adalah terungkapnya hubungan antara Mario Teguh dan Ario Kiswinar yang ternyata merupakan ayah dan anak kandung.

Mario Teguh menilai kalau tampilan di program tersebut memicu terjadinya konflik keluarga yang selama puluhan tahun tidak diketahui. Sedangkan dimata Deddy, persoalannya adalah terungkapnya hubungan antara Mario Teguh dan Ario Kiswinar yang ternyata merupakan ayah dan anak kandung.

Deddy yang menanggapi somasi dari Mario Teguh, ia langsung menunjuk Hotman Paris sebagai kuasa hukum. Hotman menjelaskan, somasi yang diberikan kepada Deddy salah alamat. Seharusnya, yang dilaporkan ke polisi bukanlah kliennya, tetapi Ario Kiswinar dan sang ibu yang telah mengungkapkan masa lalu Mario Teguh.

"Pertanyaannya, jika memang tuduhan Kiswinar dan ibunya tidak benar, kenapa tidak melaporkan anak dan istrinya tersebut ke polisi?" Hotman paris berkata kepada media November 2016. "Sepertinya Mario Teguh sudah sangat kehilangan dukungan dari publik sehingga tidak berani melaporkan. Tetapi biar seolah-olah tuduhan yang dulu itu tidak benar, maka ia melaporkan Deddy."

Pada akhirnya, Deddy tidak lagi dilibatkan pada kasus Mario Teguh dengan Ario Kiswinar. Hanya saja Mario Teguh dan Ario Kiswinar yang berususan dengan polisi hingga kasus mereka resmi ditutup pada 10 Agustus 2017.

4. Komentar tentang Artis Alay di YouTube

Artikel biografi ini akan membahas tentang komentar Deddy Corbuzier yang menyebut tentang banyaknya artis dan acara alay di televisi. Pada awal tahun 2019, Deddy mengunggah video di YouTube dan mengungkapkan bagaimana pendapatnya tentang artis-artis alay.

Video yang diunggahnya diberi judul "Artis Alay Kenapa Makin Banyak?". Darisanalah, ia menyebutkan kalau banyak artis yang bertingkah berlebihan saat di depan kamera. Deddy juga menyinggung adanya tontonan yang memperlihatkan adegan-adegan yang tidak layak di tonton, semisal saling pukul dan saling hina.

Mengetahui hal tersebut, sejumlah artis selebriti tanah air ikut angkat suara. Mulai dari Ivan Gunawan hingga Ayu Ting Ting yang ikut berkomentar tentang program hiburan dimana mereka sering sekali terlibat sebagai pengisi acara.

"Saya sudah lama menjadi artis, jadi desainer juga. Jadi bukan artis baru. Kalau yang dimaksud itu saya artis alay, tidak mungkin karena prestasi saya banyak. Berarti Mas Deddy nggak kirim untuk saya," itulah komentar Ivan Gunawan yang telah dilansir oleh GRID. "Saya juga pernah tampil pada sebuah acara Mas Deddy juga menjadi rating, kok. Saya, kan artis rating. Jadi tidak mungkin saya menjadi artis alay."

Sementara itu Ayu Ting Ting menanggapi dengan lebih santai. Ia juga tidak merasa kalau dirinya membawakan program buruk. "Saya bangga dengan semua program yang saya punya. Tetapi saya tidak mau membalas apa-apa, tidak merasa ada apa-apa soalnya. Biasa aja," katanya.

5. Bertengkar dengan YouTuber Korea Hari Jisun

Pada tahun 2019, Deddy Corbuzier terlibat dalam perseteruan kasus YouTuber cantik yang berasal dari Korea Selatan yang bernama Hari Jisun. Permasalahan keduanya bermula tidak lama setelah Hari Jisun diundang hadir kedalam salah satu episode untuk acara Hitam Putih.

Setelah pulang dari acara Hitam Putih, Hari Jisun tiba-tiba mengungkapkan rasa kecewanya karena sang ibu sakit perut saat mengikuti lomba yang berlangsung di dalam studio. Rupanya ibu Jisun jatuh sakit karena telah memakan mie pedas yang didalamnya diisi 500 cabai.

Jisun membenarkan kalau dirinya sudah menanyakan soal konsep acara dan menolak untuk ikut lomba makan dalam bentuk apa pun. Tetapi di studio, Jisun dan sang ibu justru turut serta dalam lomba makan mie yang super pedas itu.

Mendengar hal tersebut, Deddy memberikan klarifikasi. Menurutnya, pada saat acara berlangsung, ia dan tim Hitam Putih tidak memaksa ibu Jisun untuk memakan mie. Pihaknya bahkan sudah meminta kepada ibu Jisun untuk berhenti makan jika sudah tidak kuat.

Pernyataan dari Deddy ditanggapi oleh Jisun. Ia mengaku tidak pernah menyalahkan Deddy, akan tetapi ia mengkritik tim kreatif yang menurutnya tidak mengkomunikasikan konsep acara dengan baik.

Profil dan Biodata Deddy Corbuzier yang Menambah Pengetahuan


Itulah informasi tentang profil dan biodata Deddy Corbuzier yang harus kamu ketahui. Sepertinya, informasi pada artikel ini bisa menambah wawasan kamu setelah mengenal salah satu selebriti multitalenta di Indonesia yang namanya seolah tidak pernah hilang dari pemberitaan media.

Selain artis yang satu ini, IndoKeppo juga memberikan artikel tentang artis-artis dalam negeri lainnya. Bahkan, admin juga merangkum informasi tentang artis mancanegara, baik idola K-pop ataupun aktor dan aktris ternama Hollywood.

0 comments

Posting Komentar