Sumber : Instagram (lisaa_blinkz) |
BLACKPINK adalah sebuah girlgroup yang saat ini fenomenal yang berasal dari salah satu agensi ternama di Korea Selatan, yaitu YG Entertainment. Grup ini berisikan empat orang yang karirnya terbilang cukup melonjak. Bagi kamu yang ingin mengetahui bagaimana perjalanan karirnya, mulai dari masing-masing menjadi trainee sampai bisa berhasil seperti ini, kamu bisa melihat informasi lengkapnya di IndoKeppo.
BLACKPINK adalah sebuah grup idola para wanita yang dikelola oleh YG Entertainment yang mampu meraih kesuksesan yang luar biasa lewat dua singelnya, yaitu Boombayah dan Whistle. Grup yang diisikan oleh Jennie, Lisa, Rose dan Jisoo ini memulai karir resminya pada tanggal 8 Agustus 2016.
Setelah karirnya resminya berhasil dijalankan, akhirnya BLACKPINK mendapatkan penghargaan pertamanya diberbagai program acara musik yang ada di Korea. Salah satunya adalah penghargaan pertamanya yang didapatkan dari acara musik SBS Inkigayo pada 21 Agustus 2016 untuk kategori grup pendatang baru.
Nama group BLACKPINK yang terus menerus menanjak dan berhasil memimpin beberapa chart musik tentunya semakin banyak dikenal oleh publik. Beragam jenis artikel tentang pencapaian grup ini banyak sekali ditulis oleh beberapa situs media online.
Bagi kalian para penggemar K-pop, tentunya sudah tidak asing lagi dengan profil BLACKPINK. Biodata BLACKPINK pun kita sedang ramai dicari para penggemarnya karena peformanya yang mampu menarik perhatian para K-popers.
Jika ada sebagian orang yang beranggapan kalau mereka hanya mengandalkan tampan dan mendapatkan kesuksesan secara cepat, maka ia harus mengetahui informasi tentang biodata dari grup BLACKPINK lebih dalam lagi.
Jika kamu juga ingin tahu tentang bagaimana mereka bisa mendapatkan kesuksesan dengan cepat dan tentang profil paraa membernya, maka kamu harus simak terus informasi lengkap tentang profil BLACKPINK, junior dari grup 2NE1 ini.
Profil BLACKPINK
Profil BLACKPINK sering sekali dihubungkan dengan grup yang dulunya yaitu 2NE1. Padahal jika kamu perhatikan, kedua grup tersebut memiliki karakter yang jauh berbeda.
Tetapi, sebelum kita membahasnya lebih jauh tentang informasi lengkap biodata BLACKPINK dan kesuksesannya, maka kita harus mengenal dulu para membernya yuk. Tidak hanya cantik, semua membernya memiliki bakat dan prestasi yang luar biasa.
1. Jennie
Sumber : Instagram (jennierubyjane) |
Jika kita berbicara tentang biodata BLACKPINK tentunya belum terasa lengkap jika kita belum membahas profil para membernya. Nah, profil member BLACKPINK pertama yang akan kita bicarakan adalah Jennie Kim.
Jennie Kim atau biasa yang akrab dipanggil Jennie ini adalah salah satu grup member yang menempati sebagai main rapper, lead vocalist, dan center yang ada pada grup. Jennie sendiri lahir di Anyang, Provinsi Gyeonggi, Korea Selatan pada tanggal 16 Januari 1996.
Walaupun ia lahir di Korea, tetapi ia dibesarkan dan disekolahkan di Selandia Baru. Sebelumnya, Jennie juga pernah bersekolah di Belanda dan akhirnya pindah ke Selandia Baru dan bersekolah di ACG Parnell College.
Jennie telah resmi menjadi trainee YG Entertaiment dihitung sejak Agustus 2010. Sebelumnya karirnya diresmikan, ia sempat muncul pada sebuah video klip senior selabelnya G-Dragon dalam single album That XX pada tahun 2012.
Tidak hanya itu saja, Jennie juga pernah berkolaborasi dengan G-Dragon pada lagu solonya yang berjudul Black pada tahun 2013. Pada saat itu, Jennie beberapa kali tampil bersama leader BINGBANG pada berbagai jenis acara musik.
Dari sanalah ia belajar bagaimana caranya untuk tampil bagus saat berada di atas panggung. Pada saat itu, Jennie BLACKPINK masih sering mengalami kebingungan jika berada di depan kamera.
Tetapi, G-Dragon telah memberikan saran kepadanya. Dia memberikan sebuah saran kepada Jennie, kalau ia harus menatap ke arah kamera dengan lampu merah. Dengan seperti itu, ia akan mampu terlihat dengan baik dan tidak akan kebingungan saat berada di atas panggung.\
Jennie adalah member pertama yang telah dikonfirmasi sebagai anggota BLACKPINK pada 1 Juni 2016. Terhitung sejak ia bergabung dengan YG Entertainment, ia telah menjadi trainee selama enam tahun sebelum karirnya di BLACKPINK.
2. Jisoo
Sumber : Instagram (sooyaaa__) |
Biodata grup BLACKPINK selanjutnya adalah Kim Jisoo. Jisoo adalah seoarang member yang mengikuti audisi sebagai trainee YG yang berasal dari Korea Selatan, berbeda dengan member yang lainnya yang merupakan peserta audisi dari luar negeri.
Jisoo telah resmi menjadi trainee YG Entertainment sejak Juli 2011. Jisoo menjalankan trainee selama 5 tahun sebelum ia bisa berkarir dengan grupnya yang sekarang ini.
Pada saat Jisoo masih menjadi trainee, wajahnya sudah sering muncul di layar kaca. Ia sempat mencul pada video klip HISUHYUN dalam singlenya yang berjudul I'm Different bersama Bobby iKON pada tahun 2014.
Selain itu, masih pada tahun 2014, ia juga membintangi beberapa peran dalam video klip Epik High dalam lagunya yang berjudul, Spoiler dan Happen Ending.
Ada beberapa iklan yang juga pernah ia bintangi. Pada tahun 2015 Jisoo pernah membintangi sebuah iklan SAMSONITE RED bersama aktor Lee Min Ho.
Bersama rekan selabelnya, iKON, member BLACKPINK yang berkelahiran 3 Januari 1995 ini juga membintangi sebuah iklan untuk SMART UNIFORM dan LG Stylus2 pada tahun 2016 lalu.
Jisoo tidak hanya menjadi model video klip saja, tetapi ia juga sempat menjadi cameo dalam sebuah film drama korea The Producers pada tahun 2015 bersama artis selabelnya, yaitu Sandar Park dan personil grup WINNER, Kang Seung Yoon.
3. Lisa
Sumber : Instagram (lalisa.manobanlisa) |
Lisa merupakan salah satu member yang tidak memiliki darah Korea sama sekali. Lisa lahir dari Bangkok pada 27 Maret 1997 dengan nama aslinya yang bernama Panpriya Manoban yang kemudian dikenal sebagai Lalisa Manoban.
Lisa adalah anggota BLACKPINK paling muda atau maknae. Ia menempati posisi sebagai main dancer, lead rapper, dan sub vocalist.
Pada saat ia sedang menyelenggarakan audisi di Thailand pada tahun 2010, Lisa adalah salah satunya peserta yang lolos dan diterima untuk menjadi trainee YG. Lisa resmi menjadi trainee terhitung sejak April 2011.
Lisa juga sama dengan para member lainnya, sebelum bisa debut ia juga pernah muncul sebagai salah satu dancer pada video klip Taeyang BIGBANG yaitu Ringa Linga. Bersama dengan member iKON, ia juga masuk sebagai model iklan produk Fashion YG, NONA9ON.
4. Rose
Sumber : Instagram (roses_are_rosie) |
Rose yang masuk ke dalam grup BLAKCPINK lahir pada 11 Februari 1997 di Selandia Baru dan dibesarkan di Melbourne, Australia. Rose memiliki nama Korea Park Chaeyoung, ia juga sering dikenal sebagai nama Roseanne Park.
Rose yang mengikuti audisi YG di Australia pada tahun 2012 saat usianya masih baru mengijak 14 tahun dan akhirnya berhasil menempatkan posisi pertama pada audisi tersebut. Rose akhirnya resmi menjadi trainee pada Mei 2012.
Masih di tahun 2012 dan belum lama bergabung dengan YG, Jose diberikan kesempatan untuk bekerja sama dengan salah satu single G-Dragon yang berjudul Without You.
Tetapi, pada saat itu, YG tidak mencantumkan namanya dalam lagu tersebut. YG masih merahasiakan sosoknya untuk memperkenalkannya sebagai "? of YG New Girl Group".
Rose sendiri telah menempati posisi sebagai main bocalis sekaligus lead dancer di BLACKPINK. Ia juga dikenal sebagai warna suara yang unik dan juga memiliki ciri khas tersendiri.
Bahkan, pada sebuah wawancara, penyanyi Korea, IU juga mengungkapkan keinginannya untuk mengajak Rose berkolaborasi.
Selain IU, penyanyi Hip Hop, Zion T, juga pernah menungkapkan kalau keinginannya untuk berkolaborasi dengan salah satu anggota grup BLACKPINK ini.
Baca Juga : MENGETAHUI BIODATA VANESHA PRESCILLA LENGKAP
Perjalanan BLACKPINK Menuju Kesuksesan
Rose, Jiso, Jennie dan Lisa. Sumber : Instagram (jenniejblackpink_) |
Jika Anda sudah membaca biodata lengkap dari para member BLACKPINK, pastinya Anda tahu kalau perjalanan para member untuk bisa mendapatkan kesuksesan sampai sekarang ini tidaklah mudah.
Sebelum debut, rata-rata setiap member BLACKPINK harus menjalankan training selama kurang lebih lima tahun. Tentunya hal tersebut bukanlah hal yang sebentar, mengingat mereka telah menjadi trainee sejak usia yang masih sangat muda.
Jika kamu masih penasaran banget tentang biodata BLACKPINK lengkap serta perjalanan kaarirnya, langsung aja simak informasi berikut ini.
1. Awal Debut
Setelah mendebutkan 2NE1 pada tahun 2009 lalu, YG tidak pernah lagi mendebutkan girl group sampai tahun 2016. Tetapi, secara resmi YG Entertainment memperkenalkan girl group baru pada tanggal 1 Juni 2016 lewat teaser foto.
Secara beruntun, YG memberitahukan para membernya. Pertama ia memperkenalkan membernya yang bernama Jennie, kemudian Lisa, dan disusul oleh Jisoo, dan terakhir adalah Rose.
Berbeda dengan idol grup yang lainnya, YG memberitahukan bahwa BLACKPINK tidak akan memiliki leader. Bukan karena tidak ada yang bisa menjadi sesosok leader.
Hal tersebut dikarenakan keempat gadis tersebut sudah berteman lama. Mereka juga menginginkan masing-masing member BLACKPINK untuk saling mendukung satu sama lain.
Sebelumnya, YG mempunyai rencana untuk mendebutkan grupnya dengan nama PINK PUNK, dengan Jennie sebagai leader-nya. Tetapi pada akhirnya YG memutuskan untuk mengganti nama menjadi BLACKPINK dengan empat membernya yang tidak memiliki leader.
Nama yang dipilih tentunya memiliki makna tersendiri. Jika warna pink selalu diibaratkan dengan kelembutan dan juga kecantikan, maka berbada dengan BLACKPINK.
Nama dari profil ini adalah BLACKPINK ini sendiri memiliki makna kalau cantik bukanlah segalanya. Hal tersebut juga melambangkan kalau mereka adalah grup yang tidak hanya mengandalkan kecantikan, tetapi mempunyai bakat yang besar.
Setelah sempat munculnya gosip kalau grip ini akan debut pada bulan Juli, akhirnya pihak agensi telah memberikan informasi kalau BLACKPINK akan debut pada 8 Agustus 2016.
Tepatnya pada jam 8 malam dengan single album yang berjudul Square One. Debut ini tentunya ditandai dengan dirilisnya dua video klup sekaligus lagu debut mereka, yaitu Boombayah dan Whistle.
2. Mendapatkan Keberhasilan Besar di Awal Debut
Bagi kalian yang sudah paham betul mengenai biodata BLACKPINK, pasti kalian sudah tahu kalau di awal debutnya, tepatnya pada tanggal 8 Agustus 2016, grup ini sudah banyak mendapatkan pujian dan juga penghargaan.
BLACKPINK memulai debut panggungnya pada tanggal 14 Agustus 2016 pada saat acara musik SBS Inkigayo. Mereka memerlukan waktu 14 hari setelah debut perdananya, grup ini sudah masuk kedalam daftar nominasi di berbagai program musik seperti MBC, SBS, KBS.
Bersumber pada pernyataan YG Entertainment, profil BLACKPINK telah menerima penghargaan pertamanya pada suatu acara musik SBS Inkigayo pada 21 Agustus 2016.
Dari sini saja BLACKPINK sudah mampu memecahkan rekor sebagai grup pendatang baru dan mendapatkan penghargaan tercepat dalam sebuah program musik.
Tidak hanya itu saja, dua single debutnya juga memuncaki posisi Billboard's World Digital Song yang kemudian disusul oleh Monster dari EXO yang berada di bawahnya.
Profil BLACKPINK telah menjadi grup K-pop pertama yang berhasil menaiki tangga lagu Billboard's World Digital Song dengan lagu debutnya. Hanya memerlukan waktu lima bulan, video yang berjudul Boombayah telah ditonton oleh lebih dari 100 juta kali di Youtube.
Sebelumnya, rekor tersebut dipegang oleh video Like Ooh-Ahh dari grup TWICE dimana grup ini juga mendapatkan lebih dari 60 juta kali dalam waktu 8 bulan.
Setelah BLACKPINK sukses dengan Square One, pada tanggal 1 November, akhirnya BLAKCPINK kembali meluncurkan single album keduanya yang berjudul Square Two, dengan single Playing With Fire and Stay.
Meneruskan keberhasilan sebelumnya, single dalam album ini juga berhasil masuk ke daftar Canadian Hot 100. Lewat lagu yang berjudul Playing with Fire, lagi ini berhasil menempati posisi ke-92.
Walaupun masih berada pada posisi belakang, tetapi mereka merupakan girl group K-pop pertama yang berhasil masuk ke dalam chart tersebut.
3. Comeback Melalui Single As If It's You Last
Setelah beberapa bulan tidak merilis single, pada 22 Juni 2017, grup ini akhirnya kembali merilis single untuk comeback dan mulai aktif lagi di acara musik.
Pada sebelumnya, comeback-nya ini ditandai dengan beberapa teaser video pada penelursuran Youtube mereka dan beberapa teaser foto yang juga diposting pada akun Instagram resmi profil BLACKPINK dan artis satu agensi lainnya.
Tentunya hal tersebut membuat para fansnya sangat antusias untuk menyambut aktifnya kembali idola di dunia hiburan. Lagu ini juga menggambarkan keceriaan dan tentunya akan membuat kamu ingin berjoget setiap hari jika mendengarkan lagu tersebut.
BLACKPINK sendiri juga kembali menambah daftar pencapaiannya melalui single ini dengan mencetak rekor baru, video As If It's Your Last ini telah menjadi video musik K-pop yang paling banyak dilihat dalam kurun waktu 24 jam.
Setelah 24 jam dirilis, tepatnya pada tanggal 23 Juni 2017 pukul 6 sore waktu Korea Selatan, video ini juga sudah berhasil dilihat sebanyak 13,3 juta kali.
Angka tersebut berhasil menyusul rekor sebelumnya yang telah di rajai oleh BTS dalam video Not Today, dimana juga telah berhasil dilihat 10,9 juta kali dalam waktu 24 jam.
Tidak hanya itu saja, single ini juga berhasil merajai posisi pertama iTunes pada 18 negara. CEO YG Entertainment juga mengunggah keberhasilan anak didiknya ini ke dalam postingan di Instagramnya pada 23 Juni 2017.
Debut di Negara Jepang
Tidak hanya di Korea, grup yang diurus oleh Yang Hyun Suk ini juga dijadwalkan untuk melakukan debutnya ke Jepang. Pada Mei 2017, YGEX (AVEX Jepang yang merupakan parner dari YG) juga telah mengumumnkan kalau grup ini akan membuat debut di Jepang pada musim panas.
Keempat gadis grup BLACKPINK ini juga menggelar debut showcase-nya di Nippon Budokan, Tokyo, pada 20 Juli 2017 lalu. Japanese debut album dari grup ini akan memasukkan single hits mereka seperti lagu Boombayah, Whistle, Playing with Fire, dan Stay.
Album tersebut kemudian dirilis pada 9 Agustus 2017. Tentunya, seluruh lirik dari lagu tersebut diganti dengan menggunakan bahasa Jepang.
Apa Kalian Sudah Puas dengan Informasi Biodata BLACKPINK dan Keberhasilannya?
Sumber : Instagram |
Setelah Anda membaca biodata BLACKPINK dan segala keberhasilannya yang telah mereka dapatkan, tentunya memang mereka layak untuk mendapatkan keberhasilan tersebut.
Hal tersebut telah membayar kerja keras mereka selama ini. Telah terbukti kalau grup ini tidak terkenal secara instan yah. Sebelum debut, mereka juga harus menjalankan training selama kurang lebih lima tahun, waktu yang tidak sebentar bukan.
Setelah BLACKPINK menjadi terkenal sekarang ini, mereka juga tidak bisa hidup dengan bebas dan sesukanya. Ketika sedang tampil di program Park Jin Young, Party People, BLACKPINK telah mengungkapkan ada beberapa larangan yang tidak boleh mereka langgar.
Setidaknya ada beberapa larangan yang harus mereka hindari. Di antaranya adalah mereka tidak boleh mengkonsumsi alkohol, merokok, melakukan operasi plasik, menyetir sendiri, tatto, dan mengikuti acara clubbing.
Padahal pada saat wawancaranya bersama Radio Star, Rose mengatakan kalau dirinya tidak diizinkan memiliki SIM. Tetapi, akan ada pengecualian jika ingin mendiskusikannya dengan perusahaan.
Jisoo sendiri juga mengatakan kalau dalam masa training, trainee wanita dan pria selalu diusahakan terpisah. Bahkan pada saat waktu makan dijadwalkan berbeda, jika trainee pria makan pukul 6, maka trainee wanita akan makan pada pukul 7.
Jadi, untuk menjadi idolanya ternyata memang bukanlah pekerjaan yang mudah. Banyak sekali waktu yang tersita untuk bisa melakukan kegiatan dan aturan yang super ketat.
Tetapi, inilah yang membuat profil BLACKPINK dapat bertahan dan mampu mendapatkan kesuksesan besar seperti sekarang ini. Karya mereka juga selalu ditunggu-tunggu oleh BLINK, sebutan untuk fans BLACKPINK.
0 comments
Posting Komentar